Klik disini!!!

Rabu, 18 September 2013

Jatiluhur

Jatiluhur adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat, Indonesia.Dikelilingi oleh bendungan atau waduk yang merupakan sumber utama pasokan air untuk air minum,irigasi dan yang paling utama adalah sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA)untuk daerah Jabodetabek dan sekitarnya,disamping itu merupakan tempat pembudidayaan ikan kolam terapung atau keramba.

Jatiluhur
—  Kecamatan  —
Negara  Indonesia
Provinsi Jawa Barat
Kabupaten Purwakarta
Pemerintahan
 • Camat -
Luas 3.213,664 Km2 / 5.468,261 HA
Jumlah penduduk 63.116 jiwa (berdasar Bulan Febuari 2010)
Kepadatan 14 jiwa/km²

Berikut nama desa dan luas daerah di desa tersebut
Desa/Kelurahan Luas Wilayah(Ha)
Jatiluhur 142,689
CikaoBandung 656,626
Jatimekar 564
Cilegong 526,673
KembangKuning 1.158,081
Cibinong 201,245
Bunder 491,79
Mekargalih 635
Cisalada 527,473
Parakanlima 564,684
Total Luas Wialyah 5.468,261


Batas-batas wilayah Kecamatan Jatiluhur adalah sebagai berikut : (berdasar Peta di Internet dan data dari kecamatan Jatiluhur)
1. Batas Utara : Kabupaten Kawarang
2. Batas Selatan : Kecamatan Pasawahan
3. Batas Barat : Kecamatan Sukatani
4. Batas Timur : Kecamatan Babakan Cikao dan kecamatan Purwakarta

Kecamatan Jatiluhur terdiri atas 10 desa dengan memiliki total 17.338 Rumah dan total 618 Rumah tak Layak Huni, dari setiap kelurahan / desa tersebut memiliki 61 RW dan 206 RT. Berdasarkan profil desa yang dibuat setiap tahun, semua desa di Kecamatan Jatiluhur adalah Desa Swakarya. Kantor Pemerintahan Kecamatan Jatiluhur terletak di Jalan Ir. H Djuanda no 21 dimana terletak di desa cilegong, struktur pemerintahan di Kelurahan ini adalah Kepala desa, Seketaris desa, dan kepala urusan,
Dari data penduduk yang sudah masuk usia produktif ada beberapa sektor yang bisa dijadikan lahan pekerjaan oleh warga Kecamatan Jatiluhur. Yaitu sektor perdagangan, home industry, buruh/karyawan, PNS, dan anggota TNI/Polri. Sedangkan sisa dari penduduk Jatiluhur merupakan pensiunan dan juga pengangguran sebesar 23% dengan total 5.503 jiwa

Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Jatiluhur,_Purwakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Recent Comments

Popular Posts